Pages

Sabtu, 24 Oktober 2015

Efek Blue Screen

  • Efek blue screen

Kecanggihan dunia teknologi pada jaman sekarang memang tidak dapat dipungkiri lagi. Berbagai macam teknologi telah diciptakan untuk memudahkan pekerjaan manusia. Untuk Teknik Green Screen / Blue Screen apakah itu? Green Screen / Blue Screen  adalah teknik pembuatan efek khusus gambar atau video dengan menggunakan Croma Key  layar hijau /biru. Croma Key merupakan teknik special efek untuk menggabungkan dua gambar atau video secara bersamaan didasarkan pada daerah warna kunci yang akan dihapus latar belakangnya dari subjek foto atau video.
  
Adapun warna sebagai warna kunci memakai warna hijau atau biru. Mengapa harus memakai warna hijau atau biru karena unsur warna itu tidak ada dibagian tubuh manusia sebagai subjek foto dan video. Ada beberapa aplikasi komputer yang medukung teknik ini di antaranya Autodesk Smoke, Final Cut Pro, Pinnacle Studio, Adobe After Effects.
 
Adobe After Effect merupakan aplikasi software yang sangat populer yang bisa menggunakan tehnik Green Screen /Blue Screen ini. Sebagian diantara kita mungkin sedikit banyaknya telah mengetahui dan mengenal software ini, bahkan mungkin ada yang pernah menggunakan dan memanfaatkannya. Software Adobe After Effect ini adalah salah satu software yang dikeluarkan oleh Adobe. Pendiri Adobe adalah John Warnock atau nama lengkapnya adalah John Edward Warnock yang dikembangkan oleh Adobe Systems. Software ini cukup terkenal dan masih banyak digunakan oleh orang-orang yang berkecimpung di bidang desain grafis, video maker, dan lain sebagainya.
 
Contoh film yang menggunakan efek blue screen diatas adalah pada film avenger, pasti kalian tidak asing lagi dan juga pada film the hobbit.











Tidak ada komentar:

Posting Komentar